Babinsa Koramil 03/Pangururan Kawal Vaksinasi di Pardomuan Nauli

Vaksinasi di Desa Pardomuan Nauli

SITANGGANG.net

Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 03/ Pangururan ikut mengawal dan mendampingi kegiatan Vaksinasi di Desa Pardomuan Nauli Kecamatan Pangururan Kabupaten Samosir, Senin, (14/06).

"Kehadiran Babinsa untuk memastikan kelancaran dan ketertiban pelaksanaan Vaksinasi Lansia. Kami berharap selama pelaksanaan Vaksinasi dari awal hingga selesai tidak ada kendala ataupun hambatan yang terjadi," kata Danramil 03/Pangururan Donald Panjaitan melalui Babinsa Serda Al Fahri.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Desa Pardomuan Nauli Juden Simarmata, Perangkat Desa, petugas kesehatan dan masyarakat yang divaksin.

Perlu diketahui, TNI memiliki peran dua aspek dalam suksesi vaksinasi dan penanganan Covid-19. Aspek pertama terkait dengan sumber daya manusia (SDM). 

Kemudian aspek kedua terkait dengan fasilitas layanan kesehatan (fasyankes) milik TNI. 

TNI sendiri telah berperan aktif dalam penanganan pandemi corona sejak awal merebak di Tanah Air. Contohnya, TNI terlibat aktif dalam penjemputan 238 warga negara Indonesia (WNI) dari Wuhan, Cina. 

Kemudian, TNI bersama unsur Polri dan sipil membentuk Komando Gabungan Tugas Terpadu (Kogasgabad) di Pulau Natuna untuk mengkarantina WNI yang baru kembali dari Wuhan tersebut.
Lebih baru Lebih lama