Natal Oikumene Kabupaten Samosir Tahun 2017 Berjalan Baik

Saat mengikuti acara | foto: Hms
Sitanggang Pos - Samosir

Perayaan Natal Oikumene Kabupaten Samosir Tahun 2017, Rabu, (27/12) di Tanah Lapang Pangururan berjalan baik dan lancar. Perayaan dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Samosir, Ketua Pengadilan Negeri Balige.

Selain itu, ikut juga Ketua DPRD, Dandim 0210 TU, Kejari Samosir, Polres, para Asisten, Staf Ahli dan Staf khusus Bupati, pimpinan SKPD, Camat, ASN, THL, Kakandepag, Ketua TP. PKK, BUMN, BUMD, tokoh agama, tokoh masyarakat, mantan Bupati Samosir dan jemaat dari lintas gereja di Samosir.

Natal Oikumene itu mengambil thema "Hendaklah Damai Sejahtera Kristus Memerintah Dalam Hatimu" (Kolose 3:15) dan Subthema "Damai Sejahtera Yang Dihadirkan Dalam KelahiranNya Mendasari Masyarakat Mewujudkan Kabupaten Samosir Bangkit, Mandiri Dan Sejahtera".

Pastor DR. Ivo Simanullang, OFM.Cap dalam khotbahnya mengajak masyarakat samosir untuk hidup rukun dan damai. Sebagai daerah wisata, masyarakat samosir harus terbuka menerima siapapun yang datang ke samosir dengan santun, sopan, ramah dan baik. 

"Untuk mewujudkan samosir bangkit, Mandiri dan sejahtera, masyarakat harus bersatu dan bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten," katanya.

Dirinya juga turut menghimbau supaya warung atau kedai ditutup pada hari Minggu hingga sampai jam 12.00 siang.

Kesempatan itu, Bupati Samosir Drs. Rapidin Simbolon, MM menyampaikan selamat Natal kepada seluruh masyarakat samosir. Rapidin mengajak masyarakat untuk bersama-sama, bergandengan tangan membangun Kabupaten Samosir. (S-01/hms)
Lebih baru Lebih lama